Berita

//

Sholat Idul Fitri di Masjid Agung As salam, Walikota Lubuklinggau Pesan Jaga Keamanan dan Kondusifitas

2023-04-22 01:00:10 Admin Web Portal

Mungkin gambar 1 orang dan keramaian


LUBUKLINGGAU-Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe bersama Wawako H Sulaiman Kohar Sholat Idul Fitri di Masjid Agung As-Salam Kota Lubuklinggau. Sabtu (22 April 2023)
Jamaah Sholat Idul Fitri memenuhi Masjid Agung As-salam, mulai dari Lantai 1, Lantai 2 sampai ke pekarangan masjid. Walaupun sempat diguyur hujan, masyarakat tetap antusias mengikuti sholat Idul Fitri berjamaah di Masjid Agung As-salam.
Dalam kesempatan itu, Walikota Lubuklinggau menyampaikan rasa syukur atas lindungan Allah SWT yang selalu melindungi dan memberikan berkahnya kepada kita semua masyarakat kota Lubuklinggau. Sehingga masyarakat kota Lubuklinggau dapat selalu kondusif dan aman, serta sejahtera.
Ia berpesan dengan segera berakhirnya masa jabatannya bersama Wakil Walikota, Sulaiman Kohar, untuk Masyarakat Kota Lubuklinggau dapat selalu menjaga keamanan dan kondusifitas di Kota Lubuklinggau ini.
"Selamat merayakan Idul Fitri 1 Syawal 1444 H Untuk seluruh masyarakat Kota Lubuklinggau. Minal Aidin Wal Fa idzin, Mohon maaf lahir dan batin," ucapnya sembari menutup sambutan.
Turut hadir, Forkopimda, Ketua DPRD Kota Lubuklinggau, H. Rodi Wijaya, Sekda Kota Lubuklinggau, H. Trisko Defriyansa, Kepala Kantor Kemenag H.Abdul Haris, Kepala OPD, Kepala Bagian dan Pejabat Pemerintah Kota Lubuklinggau yang sempat hadir. (*/ars,mol)





Berita terkait:


232 JCH Lubuklinggau Siap Diberangkatkan

232 JCH Lubuklinggau Berangkat ke Tanah Suci

Pj Wako Fasilitasi Aksi Damai 317

Asisten I Sambut Jamaah Haji

135 Peserta Ikut MTQ Anak-Anak Kota Lubuklinggau

PD BKMT Lubuklinggau Dilantik

Pelantikan PC BKMT Diisi Tausiah Ustadz Wijayanto

Warga dan Pemerintah Kota Lubuklinggau Sambut Atusias UAS

HAB ke-73, Pemkot Hibahkan 10 Motor Untuk KUA

Pembukaan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) ke-4 Tingkat Kota Lubuklinggau di Masjid Agung As-Salam Berlangsung Meriah.


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 1080
  • Kemarin 2590
  • Minggu ini 1080
  • Bulan Ini 79793
  • Total 917656

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?